Jadi, dalam proses pembuatan suatu website yang terstruktur terdapat beberapa bagian pekerjaan di bidang teknologi web ini, diantaranya ada Web Designer, Web Programmer, Web Administrator, dan Web Master.
Baca juga:
1. Tips agar produk TI berharga mahal
2. Struktur organisasiproyek serta fungsi dan tugasnya
Peranan masing-masing pekerjaan dibidang web
Nah diantara keempat bidang tadi memiliki tugas dan peranannya masing-masing. Berikut adalah pengertian dan peranan keempat jenis pekerjaan dibidang teknologi web.1. Web Designer
Web Designer adalah orang yang bertanggung jawab untuk menentukan tampilan sebuah website. Tugasnya adalah pendesainan tampilan situs (web) mulai dari pengolahan gambar, tata letak, warna, dan semua aspek visual situs. Fokus utamanya adalah pada layout atau tampilan website.Yang harus dikuasai oleh seorang Web Designer adalah:
- HTML
- DHTML
- Pengolah Gambar
- Animasi, Movie (Film)
2. Web Programmer
Web Programmer adalah orang yang bertugas dalam pengcodingan atau pemrograman sebuah website agar dinamis. Misalnya adalah interaksi pengunjung dengan website seperti proses input dan output data maupun yang berkaitan dengan database. Biasanya pada bagian pembuatan sistem informasi, karena pembuatan logika atau perancangan code-code yang lebih kompleks yang biasanya menggunakan bahasa pemrograman PHP.Yang harus dikuasai oleh seorang Web Programmer adalah:
- CGI Perl, PHP, MySQL
- ASP
- JavaScript
3. Web Administrator
Web Administrator adalah orang yang bertugas untuk merawat suatu server. Mengerti sistem operasi server, baik dari proses instalasi sampai troubleshooting atau pemecahan suatu masalah.Yang harus dikuasai oleh seorang web administrator adalah:
- OS Unix (LInux, FreeBSD, dll)
- OS NT
- Jaringan (LAN, WAN, Intranet)
- Keamanan Server
4. Web Master
Web Master adalah orang yang mengerti akan semua hal baik dalam desain, program, dan keamanan server namun tidak turut mencampuri ke masing-masing divisi. Cukup dengan mempertanggungjawabkan atas jalannya suatu web.Seorang Web Master biasanya menguasai semua bidang, diantaranya:
- HTML, DHTML
- CGI Perl, PHP, MySQL, ASP, Java
- Menguasai bermacam-macam sistem operasi (OS)
- Keamanan server
- Jaringan (LAN. WAN, Intranet)
Kita sering mendengar seseorang bekerja sebagai web developer, lalu apa sebenarnya web developer itu?
Web developer merupakan sebuah tim yang terdiri dari web designer, web programmer, web administrator dan web master dimana keempat bidang tadi bekerja dalam satu kesatuan.
0 Response to "Macam-macam Pekerjaan Dibidang Web"
Post a Comment
Jika anda bertanya, jangan lupa mencentang "Notify Me" di bagian kanan bawah, agar mendapat pemberitahuan jika pertanyaan anda telah kami jawab.